Kamis, 21 April 2011

ARTCREATION LOMBA FOTO

TOR
(TERMS OF REFERENCE)
LOMBA FOTOGRAFI 
ARTCREATION 2011

I. TEMA : “MENYAMBUNG HIDUP LEWAT BERKARYA”
Dengan maksud untuk menunjukkan kepada masyarakat luas bahwa betapa indah dan berharganya sebuah karya apabila karya tersebut dibuat dengan optimal dan maksimal serta dilakukan dengan kesadaran penuh akan pentingnya sebuah totalitas dalam karya tersebut. Hal ini pula yang tetap dilakukan sebagian kecil orang untuk dapat memenuhi kebutuhan hidupnya lewat berkarya.

II. KETENTUAN UMUM
- Peserta merupakan;
• Pelajar SMA-sederajat se-Jabodetabek
• mahasiswa aktif SEMUA JURUSAN Perguruan Tinggi se-Jawa-Bali.
- Obyek foto merupakan kegiatan manusia yang sedang berkarya, “berkarya” dalam hal ini,bebas diartikan oleh masing-masing fotografer.
- Waktu pengambilan bebas.
- Karya harus orisinil dan belum pernah dipublikasikan serta diikutkan dalam sayembara dan pameran apapun.

III. KETENTUAN TEKNIS
- Tiap peserta tidak dibatasi karya yang akan dikirimkan.
- Tiap peserta dikenakan biaya Rp 50.000; per 3 foto, dan ditransfer sebelum tanggal 30 Mei 2011 ke rekening: 
Bank Mandiri cab. ITC Permata Hijau a/n Syamsul Rijal
No. Rekening : 102-000-4-752-462
Bank BCA cab. Fatmawati a/n Diti Armenia
No. Rekening : 7300123435
- Kirimkan SMS konfirmasi setelah pembayaran dengan format ;
(nama lengkap-asal sekolah/universitas-rekening bank yang dituju-waktu transfer-no.yg bisa dihubungi)
*contoh (Muh.Andi-ITI-MANDIRI-030511/19:00-0857432xxx)
Kirimkan ke 0857 101 939 69
- Jenis kamera yang digunakan bebas.
- Jenis foto bebas (berwarna atau hitam putih).
- Tiap foto dicetak dalam ukuran 8R.
- Olah digital foto hanya sebatas cropping dan contrast.
- Dilampirkan selembar kertas yang berisikan;
• Nama peserta 
• Nama Sekolah / Universitas
• Alamat peserta
• Email dan No.telp
- Dibalik setiap foto dituliskan data foto seperti;
• Judul foto
• Lokasi pengambilan
• Deskripsi singkat
- Dilampirkan juga foto copy KTM (kartu tanda mahasiswa) KTP (kartu tanda pelajar), dan bukti transfer pendaftaran
- Semua berkas dimasukkan ke dalam amplop coklat dan dikirimkan ke HIMPUNAN MAHASISWA ARSITEKTUR-INSTITUT TEKNOLOGI INDONESIA (ITI) Jl. Raya Puspiptek, Serpong, Tangerang-Banten 15320 sebelum tanggal 30 mei 2011.

IV. KETERANGAN TAMBAHAN
- Karya yang masuk menjadi hak milik panitia.
- Panitia berhak menggunakan karya peserta untuk kepentingan publikasi.
- Penjurian dilakukan pada tanggal 31 mei 2011 secara tertutup dan keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
- Ketentuan dapat berubah sewaktu-waktu, info akan terus diperbaharui,dan dipublikasikan.
- Hasil karya akan dipamerkan di Mall Teraskota BSD pada tanggal 5 juni 2011 bertepatan dengan acara puncak ArtCreation 2011.

V. TIM JURI
- Arbain Rambey (Fotografer senior KOMPAS)
- Asfarinal (Fotografer, liga merah putih)
- Shrichandrasatryotomo (Fotografer, Alumni Arsitek-ITI)

VI. KRITERIA PENILAIAN
- Kesesuaian foto dengan tema.
- Teknik pemotretan dan nilai artistik.
- Makna dan kreatifitas gagasan.

VII. HADIAH
JUARA 1 Rp. 2.000.000; + Trophy + Sertifikat
JUARA 2 Rp. 1.250.000; + Trophy + Sertifikat
JUARA 3 Rp. 750.000; + Trophy + Sertifikat

Contact person : - Rijal (0857 101 939 69)
- Farrah (0857 15 165 165)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar